Apakah Series The Last of Us Lanjut Season 2? Berikut Informasi Lengkap Jadwal Tayangnya

Apakah Series The Last of Us Lanjut Season 2? Berikut Informasi Lengkap Jadwal Tayangnya

Apakah Series The Last of Us Lanjut Season 2? Berikut Informasi Lengkap Jadwal Tayangnya-HBO Go-

SITNAS.id - Bagi yang sudah memainkan gamenya tentu mengetahui lanjutan kisah petualangan Ellie, namun apakah series The Last of Us akan berlanjut di Season 2? Berikut ini informasi lengkap jadwal tayangnya.

Jadwal tamatnya season perdana series The Last of Us episode 9 'Look for the Light' adalah Minggu, 12 Maret 2023 kemarin. Bisa disaksikan di layanan streaming HBO Max dan Prime Video, update setiap Minggu pukul 9 pm ET.



Baca juga: Profil Syahril Anak Punk Peserta MasterChef Indonesia Season 10 Yang Tereliminasi dan Gagal Masuk Top 3 Karena Kalah di Tantangan Beef

Baca juga: Biodata TOP 3 MasterChef Indonesia season 10 ada Ami, Mario dan Gio yang Akan Memperebutkan Posisi Juara pada Sabtu, 18 Maret 2023 di RCTI

Baca juga: Rekap Hasil MasterChef Indonesia Season 10 Minggu, 12 Maret 2023: Syahril Tereliminasi Karena Tantangan Memasak US Beef



Sama dengan jadwal penayangan untuk persamaan waktu dengan server Indonesia, adalah pada Senin, 13 Maret 2023 pukul 09.00 WIB. Terkait dengan informasi kapan The Last of Us Season 2 tayang?

Namun, kabar baiknya adalah The Last of Us direncanakan akan lanjut ke Season 2 sebagaimana informasi dilansir dari Radiotimes.com, dimana Produser eksekutif Neil Druckmann, yang menciptakan game The Last of Us, menyampaikan sesuatu.

"Saya merasa tersanjung, tersanjung, dan terus terang kewalahan karena begitu banyak orang telah mendengarkan dan terhubung dengan penceritaan kembali perjalanan Joel dan Ellie kami. Kolaborasi dengan Craig Mazin, pemeran kami yang luar biasa & kru, dan HBO melebihi harapan saya yang sudah tinggi."

"Sekarang kami sangat senang bisa melakukannya lagi dengan season 2! Atas nama semua orang di Naughty Dog & PlayStation, terima kasih!" sambungnya.

Kemungkinan prediksi perilisan dari series lanjutan, The Last of Us Season 2 adalah di akhir tahun 2024 atau di awal tahun 2025 mendatang.

Series The Last of Us memiliki total 9 episode, dan merupakan tayangan versi live-action hasil adaptasi dari video game bertajuk sama terbitan 2013 dari Naughty Dog. Bagi pemain game The Last of Us dari PS3 ini tentu, akan mengerti cerita yang akan fokus pada karakter Joel dan Ellie.

Sebuah series zombie apocalytic, dengan genre petualangan ini akan dibesut oleh Craig Mazin dan Neil Druckmann, yang juga selaku produser dari series ini. Dengan dibintangi oleh sederet artis ternama, dan peran penting akan perankan oleh aktor Pedro Pascal dan aktris Bella Ramsey.

Terbit di bawah naungan dari perusahaan produksi Sony Pictures Television, PlayStation Productions, Word Games, The Mighty Min, dan Naughty Dog. Series The Last of Us akan didistribusikan oleh Warner Bros. Television Studios.

PREVIEW EPISODE 9

selhttps://www.youtube.com/embed/G0EN4S4nNnw" width="100%" height="315" sitnas allowfullscreen="">sel

Ellie dan Joel berusaha untuk mencari jalan keluar dari kekacauan yang terjadi dan melawan berbagai macam bahaya, termasuk clicker yang merupakan salah satu jenis infeksi Cordyceps yang paling berbahaya.

Dalam perjalanannya, Ellie dan Joel menjadi semakin dekat dan terjalin hubungan bapak-anak yang erat antara keduanya.

Baca juga: Langsung Baca Komik My Dear Aster Chapter 17 18 Sub Indonesia Bukan Mangatoto, Balas Dendam Lihan Berujung Masuk Jeratan Pesona Lord? Alamak

Baca juga: BARU RILIS Baca Manhwa My Dear Aster Chapter 17 18 Bahasa Indonesia Bukan di Batoto, Dilema Lihen yang Makin Tertarik Pesona Lord, Mampukah Balaskan Dendam?

Baca juga: PERDANA! Link STREAMING Drama BL Thailand Future Episode 1, Hari ini Minggu, 12 Maret 2023 di YouTube

Akhirnya mereka sampai di barat dan bertemu dengan kelompok militan Fireflies yang memiliki keyakinan bahwa mereka bisa menciptakan vaksin untuk mengatasi infeksi Cordyceps dengan memanfaatkan kekebalan yang dimiliki oleh Ellie.

Namun, untuk mendapatkan vaksin, Ellie harus rela diperlakukan sebagai subjek penelitian dan sebagian besar jaringan otaknya akan diambil untuk mengekstrak vaksin tersebut.

Joel, yang tidak ingin kehilangan Ellie yang telah menjadi bagian dari keluarganya, menghalangi upaya penyelamatan Ellie dan membunuh banyak anggota Fireflies, termasuk dokter yang bertanggung jawab untuk membuat vaksin.

Di akhir cerita, Joel mengatakan pada Ellie bahwa Fireflies tidak berhasil menciptakan vaksin, sehingga Ellie tidak perlu merelakan hidupnya. Meskipun Ellie tidak tahu bahwa Joel telah membunuh orang-orang Fireflies untuk menyelamatkannya, hubungan mereka menjadi renggang karena Ellie merasa ada yang tidak beres dengan cerita Joel.

Sinopsis dan link nonton di halaman selanjutnya

Sumber:

BERITA TERKAIT

Berita Lainnya