Contoh Kata Sambutan Singkat Buat Acara Bukber Ramadhan 2023, Gampang Dipelajari Lho!
Contoh Kata Sambutan Singkat Buat Acara Bukber Ramadhan 2023, Gampang Dipelajari Lho!-Skitterphoto/pixabay-
SITNAS.id - Contoh Kata Sambutan Singkat Buat Acara Bukber Ramadhan 2023, Gampang Dipelajari Lho!
Buka bersama alias bukber ini telah menjadi tradisi yang dilakukan oleh umat Muslim ketika bulan Ramadhan. Bukan hanya sekedar untuk bersenang-senang saja, namun acara ini tentunya juga memberikan banyak manfaat.
Salah satu manfaat dari kegiatan ini adalah terjalinnya tali silaturrahim yang sudah lama putus dari saudara atau teman yang jauh. Biasanya nih sudah diagendakan oleh kalangan anak muda.
Dalam penyelenggaraannya, bukber yang formal biasanya terdapat kata sambutan singkat yang disampaikan oleh ketua panitia. Nah pada artikel ini akan dijabarkan mengenai contoh kata sambutan yang diambil dari berbagai sumber.
Baca juga: Contoh Teks MC dan Susunan Acara Pesantren Kilat Ramadhan 2023 Ringkas dan Mudah Untuk Sekolahan
Baca juga: Teks Khutbah Jumat yang Bisa Dipelajari dengan Mudah, Simak Ulasan Berikut Ini!
Lihat contoh kata sambutan singkat acara bukber Ramadhan 2023 di halaman selanjutnya
+++++
Contoh Kata Sambutan Singkat Acara Bukber Ramadhan 2023
1. Contoh Kata Sambutan Pertama
Assalaamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Alhamdulillaah wash-sholaatu wassalaamu 'ala Rasuulillah, walaa haula walaa quwwata illaa billaah. Ammaa ba'du.
Yang saya hormati teman-teman semuanya, luar biasa, terima kasih atas kehadiran semuanya pada acara buka bersama yang membahagiakan ini. Semoga dengan hadirnya kita pada acara ini menjadi bukti, menjadi isyaroh kuatnya ikatan persaudaraan di antara kita. Aamiin. Allaahumma aamiin.
Baca juga: Teks Khutbah Jumat yang Bisa Dipelajari dengan Mudah, Simak Ulasan Berikut Ini!
Yang pertama, tentunya kita bersyukur kepada Allah SWT karena pada sore ini kita diberikan kesempatan, kekuatan, dan kenikmatan oleh Allah untuk bisa berkumpul bersama-sama melaksanakan buka puasa pada Ramadan tahun ini.
Karena sudah bisa berkumpul lagi di tahun ini, maka marilah kita bersama-sama mengucapkan puji syukur alhamdulillah. Semoga tahun depan, tahun depannya lagi, dan seterusnya kita bisa berkumpul lagi seperti ini menikmati hidangan berbuka bersama-sama. Aamiin.
Baca lanjutannya